[Review] Garnier Light Complete White Speed Serum Cream dan Garnier Light Complete White Speed Super Essence + Cara Dapat Produk Gratis Dari Home Tester Club

Garnier.Light.Complete.White.Speed.Serum.Cream.dan.Garnier.Light.Complete.White.Speed.Super.Essence


Hi, beauties!
Ketemu lagi sama aku nih, haha. Karena lama ga review, Sekarang aku mau review dua produk sekaligus. Produk ini bisa dibilang masih anget di Indonesia, tapi merknya sendiri pasti kalian udah kenal. Garnier Light Complete White  Speed Serum Cream dan Garnier Light Complete White  Speed Super Essence. Bisa di bilang ini rangkaian terbaru dari Garnier, berupa krim siang dan serum untuk pencerah wajah yang claim nya bisa mencerahkan dalam waktu 6 hari. Cepet ya? Semoga bukan janji palsu, karena diri ini lelah di PHP-in produk pencerah /hah/. Ngomong-ngomong aku dapet ini gratis loh, kalian juga bisa dapetin produk terbaru gratis yang dikirim di depan rumah kamu. Aku bakal ngeshare gimana caranya dapet produk termasuk produk kecantikan gratis. Penasaran gimana caranya? Baca terus ya, hehe.

Baca Juga: Review Abelrouge Cosmetics - Aqua Miracle Cream

Garnier.Light.Complete.White.Speed.Serum.Cream.dan.Garnier.Light.Complete.White.Speed.Super.Essence


Ok, pertama kita bahas Garnier Light Complete White  Speed Serum Cream, dari kemasannya dulu nih, bisa dibilang dia travel friendly banget, dengan tube ramping berwarna kuning dan dus warna putih. Di kemasannya ada informasi tentang fungsi, komposisi, cara pakai dan ada pengukur kecerahannya gitu. Isinya 20ml bisa bertahan 3-4 mingguan lah kalau pakainya boros, haha.  Dia ini sebenernya krim siang / moisturizer yang mengandung perlindungan dari UVA dan UVB  tapi juga diperkaya dengan serum & pure lemon essence. Bisa baca keterangan di belakang kemasannya:
“12 jam tanpa kilap
INOVASI BARU Garnier Light Complete White  Speed Serum Cream. Kini dengan WhiteSpeed Serum, formulanyaringan mudah menyerap hingga dalam lapisan kuli sehingga bekerja dengan cepat. Cocok untuk kulit wanita Asia. Diperkaya dengan sari lemon,salicylid acid derivative dan UVA/UVB filters yang formulanya memberi manfaat komplit:
ü  Hingga 3 tingkat lebih cerah
ü  Menyamarkan bintik hitam & bekas jerawat
ü  12 jam bebas kilap
ü  Meratakan warna kulit
ü  Efek tanpa minyak berlebih dan tahan lama”

Baca Juga: Review Cathy Doll Sweety Recipe Juicy Tomato Mask


Klaimnya oke banget ya, di aku sendiri tekstur dari krim ini ringan banget, cepat menyerap dan matte, cocok buat kalian yang kulitnya cenderung berminyak, produk ini ga punya powdery finish, bisa dijadiin base sebelum makeup, makeup jadi lumayan awet karena ga berminyak, ya walaupun ga 12 jam banget, 4-5 jam juga udah minyakan di hidung. Wanginya khas garnier, ada wangi lemon gitu, tapi sama sekali ga ganggu kok. Untuk efek mencerahkan, ga terlalu signifikan sih, aku juga baru pakai 4 harian, tapi yang paling penting, ga bikin breakout /yeay/. Aku suka sama oil controlnya, apalagi cirebon panas banget, jadi cepet keringetan dan minyakan deh, ada UVA / UVB filters yang melindungi dari bahaya sinar matahari, buat yang sering kegiatan outdoor penting banget nih, makeup juga jadi lebih nempel.

Garnier.Light.Complete.White.Speed.Serum.Cream.dan.Garnier.Light.Complete.White.Speed.Super.Essence

Garnier.Light.Complete.White.Speed.Serum.Cream.dan.Garnier.Light.Complete.White.Speed.Super.Essence

Pros:
-Travel friendly
-Matte finish
-Good oil control
-UVA / UVB filter
-Fast absorbing, not oily at all
-Affordable price

Cons:
-Not really brighten my skin
-Not really moisturizing
Harganya Rp. 31.000untuk 40ml Bisa dibeli di minimarket terdekat / Lazada.

Garnier.Light.Complete.White.Speed.Serum.Cream.dan.Garnier.Light.Complete.White.Speed.Super.Essence


The next is, Garnier Light Complete White  Speed Super Essence. Selama ini nyari serum drugstore yang affordable and works on me, i think i have found it. Haha. Kemasan dusnya gede, pas dibuka isinya mungil banget, 10ml. Tubenya mirip krimnya tadi tapi warnanya silver, mulut tubenya lebih panjang dengan lubang kecil yang gampang buat ngatur seberapa banyak yang mau dipakai. Di boxnya ada keterangan cara pakai, fungsi dan keterangan produknya.
“INOVASI BARU Garnier Light Complete WhiteSpeed Super Essence, perawatan intensif pencerah kulit dengan kandungan WhiteSpeed  Essence & kadar vit. C tertinggi. Diperkaya dengan 5 bahan aktif, menyerap dengan cepat hingga ke dalam lapisan kulit dan bekerja pada berbagai tahap proses penggelapan kulit. Diperkaya dengan PROVEN AKTIF bantu kurangi melanin penyebab penggelapan kulit hingga 85% dalam 6 hari.”

Baca Juga: Review TheFaceShop Ultra Moist CC Cushion


Aku pribadi yang paling aku suka dai essence ini adalah teksturya yang cair, bening dan cepat menyerap. Pernah punya pengalaman pakai serum / face oil yang terasa “mengambang” diatas permukaan kulit? Serum ini cepat menyerap dan ga berminyak karena water based, gabikin wajah terasa berat atau terlalu mengkilap, it’s totally perfect for me. Wanginya khas lemon, dan ga terlalu menyengat. Ga bikin breakout, kalau pakai malam hari paginya kulit terasa lembab, halus dan ga kusam. Aku Cuma pakai di malam hari soalnya aku ga suka pakai skincare berlapis di pagi hari, ribet. Lumayan cepat buat ngilangin bekas jerawat juga mencerahkan wajah dengan cukup efektif. Kalau kamu nyari serum yang terjangkau, nyaman dan efektif, serum ini bisa jadi jawaban.



Pros:
-Mudah menyerap
-Mencerahkan dan mengilangkan noda hitam
-Menghaluskan kulit
-Ga berminyak
-Ga bikin breakout

Cons:
-Isinya terlalu sedikit dan cepat habis

Nah, aku dapet produk ini GRATIS dari Home Tester Club Id

Cara.Dapat.Produk.Gratis.Dari.Home.Tester.Club


Disini kita bisa nyoba produk terbaru secara GRATIS dan dikirim langsung di depan rumah kalian tanpa dipugut biaya.  Kalian hanya perlu mengisi survey dan review di web setelah kalian menggunakan produknya. Cara untuk dapetinnya gampang banget, kalian hanya perlu log in dan isi data diri, lalu mendaftar di produk yang ingin kalian coba. Sekarang ada beberapa Penawaran yang bisa kalian dapatkan dan ga cuma produk kecantikan loh. Klik link di bawah untuk daftar ya! J

Uji produk gratis:

Pond's Acne Solutions

Dove Whitening Original Roll On


Selamat mencoba dan semoga beruntung. See you on te next post!


3 Responses to "[Review] Garnier Light Complete White Speed Serum Cream dan Garnier Light Complete White Speed Super Essence + Cara Dapat Produk Gratis Dari Home Tester Club"

  1. Aku juga pake ini.. Bagusss :)

    Btw suka kpop ya eon?? Sama dong... Bias ku Yoona, jessica, donghae,baekhyun ,dll (mulfand) juga suka belajar make up korea ����

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, aku lebih ke YG Stan sih. Hehe. Bisa follow Instagram aku @ershaizmi ntar aku folback biar nambah temen yg suka korea. :)

      Delete
  2. Itu pakai grnier creamnya setelah serum ya?

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel